Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2017

WEEKEND... MOJOSEMI FOREST PARK SEASON

Gambar
mr. syarif's family Madiun, Mencuri waktu sebelum istirahat siang... tirto mojo waterfall Ingin berbagi tentang weekend beberapa waktu lalu yang kulewati di Mojosemi Forest Park (MFP) . Yups, kalian bisa menebak dari namanya, forest park . Tempat wisata dengan konsep hutan dan alam terbuka ini terletak di Jl. Raya Telaga Sarangan, Sarangan, Plaosan, Magetan, kurang lebih 3 km di atas telaga sarangan. Jika kalian main ke Magetan, kalian harus menyempatkan diri berkunjung ke sini. Kenapa? Karena ada banyak hal yang bisa kalian lakukan di sini. Bahkan jika kalian malas untuk bergerak, hanya duduk-duduk manis sembari menghirup aroma yang menyeruak dari pohon pinus ditemani secangkir kopi untuk menghangatkan badan dari dinginnya udara, cukup menjadi alasan bagi kalian untuk ke tempat ini.  air soft gun MFP ini merupakan wisata baru di Magetan. Dibuka untuk umum sekitar pertengahan Desember tahun lalu. Apa yang bisa kita lakukan di sini? Bermain, bermain, dan be

TUESDAY'S CORNER

Gambar
baksos kantor Madiun, Sepi... Hanya irama acoustik gitar yang menambah ketenangan... Kantor sepi, hanya tersisa beberapa pegawai saja. Yups, ada pelantikan penilai hari ini di Kanwil. Mencoba menyelesaikan satu per satu pekerjaanku. Ternyata pekerjaan itu cepat selesai jika kita benar-benar mau bergerak. Pekerjaan ini tidaklah seberapa, seharusnya aku mampu lebih baik lagi, mengingat amanah yang diberikan padaku, mengingat aku tidak boleh berbuat dzolim terhadap siapapun.  Beberapa hari lalu, sempat tergelitik oleh tulisan seorang temanku tentang orang baik. Siapa sebenarnya orang baik? Apakah kita orang baik? Tulisan itu cukup bagus, namun bagiku masih ada yang kurang. Jadi kurang lebih inti dari tulisan itu adalah tentang seseorang yang menolong orang lain apakah orang baik atau bukan. Terkadang orang menolong karena lebih mencari kenyamanan. Membuat dirinya sendiri nyaman, menghindari rasa bersalah jika tidak menolong, menghindari rasa tidak enak jika tidak menolong.

FRIDAY'S CORNER

Gambar
big apple Madiun, Gao su wo, zhe me neng wang ji ni de xiao rong Gao su wo, zhe me zuo cai shi pu tong pen you Jia ru ni yong xin shou hou bu hui shi zhe ge jie guo Ni suo de wo dou dong wo que bu neng guo jiu ze yang fang shou -gao su wo by danson tang- Alhamdulillah Jumat... Semoga semakin membawa keberkahan. Danson tang, seorang model, aktor, dan juga penyanyi asal Taiwan. Entah sejak kapan aku mulai menyukai lagu-lagunya, cocok dengan suara dan karakternya, dan juga suka dengan caranya berakting di drama, sangat baper waktu dia main di  Rolling Love bersama Jiro wang dan Genie zhuo. Hahaha, ini jauh sekali dengan kebanyakan aktor favorit saya yang rata-rata laki-laki kuat dengan otot-otot di tangannya, berkulit gelap, dan juga berbadan kotak-kotak. Entahlah, hanya danson tang ini saja cowok feminim yang saya suka. Menurut saya ,dia cute dengan penampilan feminim dan jaga image -nya. Terkadang saya bisa anti- mainstream juga. Hmm... kenapa saya jadi membahas Danson

TUESDAY'S CORNER

Gambar
pic from jpnn.com Madiun, Menahan kantuk selepas makan siang.... Ditemani secangkir kopi.... Menulis itu candu... Hanya ingin ngoceh.... Pilkada. Sebentar lagi akan ada pilkada. Entah latah atau memang paham banyak orang-orang disekitarku yang jadi pengamat politik dadakan. Aku sendiri tidak terlalu mengerti tentang politik. Seperti halnya pilkada sebelum-sebelumnya, banyak isu yang berhembus, banyak masalah kecil menjadi besar, banyak kepentingan, banyak kabar beredar tanpa kuketahui kebenarannya. Pro-kontra saling hujat satu sama lain. Teman jadi lawan, lawan jadi kawan. Separah itukah? entahlah, aku tidak paham. Aku hanya tahu bahwa dalam politik banyak kepentingan, dalam politik susah untuk benar-benar bersih. Tak sedikit rasa respect -ku menghilang kepada seseorang karena dia terjun ke dunia politik. Aku kadang berpikir, untuk apa kita masuk ke dunia yang penuh masalah seperti itu, berat sekali pertanggungjawabannya. Yups, tanggung jawab yang besar sekali,bukan semata-

WEDNESDAY'S CORNER

Gambar
Madiun, Selamat datang Februari, entah kenapa aku selalu menyukai bulan Februari... " Nok ( denok , panggilan untuk anak perempuan) kalau sedang kerja dan melayani orang, jangan galak-galak ya. Secapek apapun kamu, selelah apapun kamu, apalagi kalau sama orang yang lebih tua, jangan pernah sekalipun kamu membentak. Rendahkan suaramu, dan lebih sabar lagi" " nggih buk... Insyaallah... " "Bener loh nok , pokoknya jangan sampai kamu membentak orang tua, harus sabar, selelah apapun kamu hari itu, kamu harus sabar kalau bekerja, apalagi melayani orang lain" Percakapan via telepon ini masih kuingat jelas hingga detik ini. Salah satu percakapanku dengan ibuku. Aku kembali melihat pada diriku, sudah sejauh mana aku menerapkan apa yang dinasihatkan oleh orang tuaku. Jadi itu adalah percakapan yang terjadi setelah ibuku bercerita bahwa siangnya, ketika ibuku mengambil uang pensiun almarhum ayahku di bank, ada seorang pegawai bank yang membenta